Arahpublik.com – Kepala daerah otonomi baru (DOB) di Papua tidak berebut kekayaan sumber daya alam (SDA) yang ada.
Diketahui, pada Pilkada 2024, tiga daerah telah menghasilkan gubernur dan wakil gubernur, yaitu Papua Selatan, Papua Tengah, dan Papua Barat Daya.
Tiga kepala daerah yang dilantik memiliki pengalaman atau track record yang baik dalam pemerintahan.
Baca Juga: Akui Tidak Provokasi Anak untuk Benci Ibunya, Baim Wong Merasa Disudutkan: Mau Sumpah Apa?
Oleh karena itu, ketiga kepala daerah otonomi baru yang baru harus bekerja keras menata pemerintahan, mensejahterakan rakyat, dan memajukan wilayah masing-masing.
Hal itu diungkap Anggota Komisi II DPR RI Fraksi PKB, Indrajaya, usai raker dan RDP dengan Mendagri, Gubernur Papua Selatan, Gubernur Papua Tengah, Pj Gubernur Papua Pengunungan, dan Gubernur Papua Barat Daya di ruang rapat Komisi II DPR RI, Kamis (13/3/2025).
"Di antara gubernur dan wakil gubernur terpilih pernah menjabat sebagai bupati, politisi atau pejabat lain yang sangat memahami kepentingan percepatan pembangunan daerah,” ucap Indrajaya.
Tentunya kata Indrajaya, hal itu bertujuan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat Papua. Karena menurutnya, kepala daerah Papua akan menghadapi berbagai persoalan dan tantangan.
Persoalan utama yang dihadapi DOB di Indonesia adalah keterbatasan sumber daya, baik sumber daya alam, sumber daya manusia, maupun sumber daya keuangan.
Baca Juga: Perbaikan Jalan Capai 95 Persen, Jateng Siap Sambut Mudik Lebaran 2025
Dari sisi tantangan sumber daya alam, Indrajaya mengatakan bahwa empat DOB memiliki potensi sumber daya alam yang sangat besar.
Dia mengatakan, Papua Selatan mempunyai sumber tambang emas, tembaga, perak, nikel, dan batu baru.
Sedangkan Papua Tengah juga kaya sumber daya mineral; emas, perak, tembaga, nikel.
Baca Juga: Gubernur Ahmad Luthfi Mulai Siapkan Lahan untuk Sekolah Rakyat di Jateng
Artikel Terkait
Momen Warga Merauke Papua Selatan Sambut Antusias Prabowo di Pematang Sawah: Spesial Bisa Bersalaman Langsung
Ucapan Syukur Petani Saat Presiden Prabowo Tinjau Langsung Panen Padi di Merauke Papua Selatan
Komisi II DPR Soroti Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024: KPU Harus Evaluasi Total!
Kritik Tajam Komisi II DPR Kepada MK: Jika Tak Mampu Tangani Sengketa Pilkada, Bikin Lembaga Baru Saja!
Viral Video Makan Bergizi Gratis di Papua Pegunungan, Warganet: Alhamdulillah Sampai Juga
Pelantikan Kepala Daerah Harus Tunggu Semua Putusan MK Rampung, Anggota Komisi II DPR Ungkap Alasannya
Ada Aksi Penolakan Makan Bergizi Gratis di Papua, Begini Respons Badan Gizi Nasional hingga Istana: Jangan Sampai Menghalangi Hak Saudara!
Saat Minyakita Dijual Tak Sesuai Takaran, PKB Desak Polisi Usut Tuntas Penipuan Minyak Goreng Kemasan Rakyat
Komisi II DPR Minta Menteri PANRB Cabut Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK Usai Diprotes Massal
Mati Lampu 10 Kali Sehari, Pimpinan DPRD Morowali Utara Mengadu ke Ketua Komisi VI DPR Fraksi PKB