Gaji dan Tunjangan Menteri Capai Dua Digit, Zulhas Tak Ragu Beri Gajinya per Bulan untuk Siswa Banyuwangi di Program MBG

- Kamis, 6 Februari 2025 | 11:36 WIB
Potret Menko Pangan Zulkifli Hasan alias Zulhas (kiri) bersama Presiden RI Prabowo Subianto (kanan).  ((Instagram.com/@zul.hasan))
Potret Menko Pangan Zulkifli Hasan alias Zulhas (kiri) bersama Presiden RI Prabowo Subianto (kanan). ((Instagram.com/@zul.hasan))

 

Arahpublik.com - Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan (Zulhas) sedang hangat diperbincangkan di media sosial (medsos).

Pasalnya, Zulhas menyerahkan gaji pokoknya untuk membantu siswa tidak mampu di Banyuwangi, Jawa Timur (Jatim) pada momen makan bergizi gratis atau MBG.

Hal itu dilakukan Zulhas saat meninjau pelaksanaan makan bergizi gratis di SMPN 2 Rogojampi, Banyuwangi, pada Senin (3/2/2025).

Baca Juga: Cuaca Ekstrem, Masyarakat Diminta Berdoa agar Jateng Lepas dari Bencana

Dalam kunjungan kerjanya itu, ZUlhas tampak memberikan bantuan tunai kepada dua siswa, yakni Sapian dan Nadita

"Menteri itu gajinya pokoknya Rp19 juta. Saya bulan Januari nanti bulan Januari terima gaji," ucap Zulhas melalui Instagram pribadinya @zul.hasan, pada Senin (3/2/2025).

"Ini Rp10 juta (untuk Sapian) dan Rp 10 juta (untuk Nadita). Pak guru nanti diitungin, bagi dua," tambahnya.

Baca Juga: Polisi Ungkap Ciri 8 Korban Tewas Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Ciawi: Ini Cerita Istri saat Sang Suami Tewas Terseret Truk

Ketua Umum PAN itu juga memberikan bantuan kepada 30 siswa SMAN 1 Rogojampi yang telah kehilangan salah satu atau kedua orang tuanya.

Setiap siswa menerima bantuan sebesar Rp 1 juta yang diharapkan dapat digunakan untuk membeli buku dan kebutuhan sekolah lainnya.

Baca Juga: Sisi Lain Kecelakaan Maut di Gerbang Tol Ciawi, AHY Sesali Insiden yang Kerap Berulang hingga Upaya Pemerintah Tekan Angka Laka yang Fatal

Bantuan itu sengaja diberikan Zulhas agar para siswa lebih semangat belajar di sekolah. Lewat bantuan tersebut juga diharapkan mampu meringankan beban keluarga.

Berkaca dari hal itu, Presiden Prabowo pernah mengungkap rencana untuk meningkatkan gaji para menteri pada era kepemimpinannya.

Baca Juga: Dear Warga! Pemeriksaan Kesehatan Gratis Dimulai 10 Februari 2025 di Puskesmas dan Klinik

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: M. Rain Daling

Sumber: Media Sosial

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X