Arahpublik.com - Presiden RI Prabowo Subianto menegaskan komitmennya untuk melakukan efisiensi dan penghematan anggaran negara.
Hal tersebut ditegaskan Presiden Prabowo dalam pengantarnya pada Sidang Kabinet Paripurna bersama para Menteri Kabinet Merah Putih di Istana Kepresidenan Jakarta, pada Rabu (22/1/2025).
Presiden Prabowo menekankan, harus punya keberanian melakukan pemotongan pada hal-hal yang tidak esensial, seperti pengurangan alokasi belanja yang bersifat seremonial hingga perjalanan dinas pemerintah.
“Jadi saudara-saudara, saya tegaskan kembali bahwa hal-hal yang bersifat seremoni, upacara, merayakan ulang tahun, kita tidak anggarkan,” tegas Presiden Prabowo.
“Perayaan sejarah, perayaan ulang tahun, laksanakan secara sederhana di kantor, di ruangan. Kalau perlu yang hadir hanya 15 orang, sisanya di vidkon-kan,” tegasnya lagi.
Selain itu, Presiden Prabowo juga menekankan bahwa dirinya juga memangkas anggaran perjalanan dinas.
Baca Juga: Ini Jurus BRI Jaga Kualitas Kredit hingga Berhasil Salurkan KUR Rp184,98 Triliun di Tahun 2024
Langkah pemotongan perjalana dinas, kata Kepala Negara, dapat menghemat anggaran negara sebesar Rp20 triliun.
“Perjalanan dinas dikurangi, saya potong setengah, dengan setengah kita bisa menghemat Rp20 triliun lebih,” ucap Presiden Prabowo.
Presiden Prabowo mengatakan, anggaran Rp20 triliun lebih itu akan dialokasikan untuk program yang lebih menyasar pada kesejahteraan rakyat dan pendidikan.
Baca Juga: Presiden Prabowo: Tiga Bulan Kita Berhasil Beri Bukti Kebijakan yang Berpihak Kepada Rakyat
“Kalau kita hitung Rp20 triliun berapa puluh ribu gedung sekolah bisa kita perbaiki,” ucap Presiden Prabowo.
Artikel Terkait
Batal Rp15.000, Prabowo Ungkap Anggaran Makan Bergizi Gratis Jadi Rp10.000 Per Porsi
Intip Anggaran Tujuh Menko Kabinet Presiden Prabowo Subianto yang diatur Banggar DPR, Siapa Terbanyak?
Cak Imin Hitung-hitungan Program Makan Bergizi Gratis dari Anggaran Rp10 Ribu Per Porsi hingga Dana Awal Rp70 Triliun
Prabowo Ingin Hemat Rp15 Triliun dari Dana Perjalanan Dinas Luar Negeri, Para Menteri Justru Ramai Minta Tambah Anggaran
Prabowo Minta Pejabat ‘Puasa’ Perjalanan Dinas ke Luar Negeri: Tolonglah, Ya Para Menteri….
Kementerian Agama Bukan Tempat Cari ‘Proyek’, Fraksi PKB: Anggaran Harus Jadi Program
Serahkan DIPA 2025, Prabowo Ingatkan Pejabat Hemat Anggaran: Perangi Kebocoran di Semua Tingkat!
Ini Aturan Lengkap Kebijakan lzin Perjalanan Dinas Luar Negeri Bagi Seluruh Pejabat Pemerintahan Era Presiden Prabowo
Kementerian dan Lembaga Diminta Hemat Anggaran, Prabowo: Jangan Ganggu Menkeu Terus!