Gencatan Senjata Israel-Hamas di Gaza, Komisi I DPR RI: Momentum Wujudkan Palestina Merdeka!

- Kamis, 16 Januari 2025 | 22:01 WIB
Bendera Palestina berkibar. Israel-Hamas sepakat gencatan senjata di jalur Gaza. (Foto: Freepok/Vectonauta)
Bendera Palestina berkibar. Israel-Hamas sepakat gencatan senjata di jalur Gaza. (Foto: Freepok/Vectonauta)

Baca Juga: Meutya Hafid Spill Larangan Medsos Bagi Anak di Indonesia, 5 Negara Ini Justru Punya Terobosan Unik Demi Terapkan Hal Serupa

Legislator asal Dapil Jawa Tengah III itu mengatakan, perjanjian gencatan senjata harus dipatuhi kedua belah pihak, baik Hamas maupun Israel.

Ditegaskannya, tidak boleh lagi ada baku tembak, pengeboman, dan serangan lainnya. Semua aktivitas militer harus berhenti.

"Israel tidak boleh mengingkari perjanjian. Selama ini, Israel sering melanggar kesepakatan, sehingga gencatan senjata batal dan pertempuran terjadi lagi," jelas Marwan.

Baca Juga: Bermuka Dua? Ini Momen Bung Towel Ngaku Tak Ingin Singgung Sisi Personal STY Tapi Dikecam Jeje Gegara Ejekan ‘Cocoknya Jualan’

Politisi kelahiran Pati, Jawa Tengah, itu mengatakan, pembebasan sandera harus dijamin berjalan lancar.

Jika semua pihak patuh pada perpanjian, dia yakin pembebasan sandera akan berjalan dengan baik.

Selanjutnya, militer Israel harus angkat kaki dari Gaza dan Palestina. Mereka harus kembali ke negaranya dan tidak boleh masuk lagi ke wilayah Gaza dan Palestina secara keseluruhan, sehingga warga Palestina tidak merasa terancam.

Baca Juga: BRI Menanam-Grow & Green, Upaya Nyata BRI Bantu Pulihkan Ekosistem Lingkungan dan Dorong Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat

Langkah berikutnya, perbatasan Rafah harus dibuka kembali, sehingga bantuan dari luar bisa masuk.

Mulai dari bantuan makanan, kesehatan, pakaian, dan bantuan lainnya. Sebab, warga Gaza sangat membutuhkan bantuan.

"Jangan ada lagi penembakan, pencegatan, dan penghentian terhadap truk-truk yang mengangkut bantuan kemanusian," ungkap Marwan.

Baca Juga: Viral Video Makan Bergizi Gratis di Papua Pegunungan, Warganet: Alhamdulillah Sampai Juga

Mantan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi itu menegaskan bahwa gencatan senjata secara permanen ini harus menjadi momentum untuk mewujudkan Palestina merdeka.

“Israel harus secara total keluar dari wilayah Palestina, sehingga tidak ada lagi penjajahan di Palestina,” tegas Marwan.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: M. Rain Daling

Sumber: Rilis

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X